http://fokusjabar.com/
Hujan deras yang mengguyur Ciamis menyebabkan tebing setinggi 30 meter di Desa Bojongmengger Kecamatan Cijeungjing longsor. Longsoran tanah menimbun puluhan kolam milik dan irigasi saluran air.
“Kejadianya Senin (28/11/2016) malam lalu saat terjadi hujan lebat yang mengguyur wilayah ini sejak sore hari,” kata Pandu warga sekitar, Selasa (29/11/2016).
Pandu mengatakan, warga sudah memprediksi tebing tersebut akan longsor, karena sebelumnya terdapat rongga-rongga pada bagian tebing. Jika hujan lebat warga memprediksi akan semakin banyak rongga yang terkikis dan longsor akan terjadi.
“Volume air irigasi yang kejadian memang cukup deras sehingga mengikis bawah tebing itu,” kata Pandu.
Saat ini warga mencoba membersihkan tanah yang minumbun kolan dan saluran irigasi air. Karena tertimbun saluran air menjadi tersumbat dan mengalir kemana-mana.
“Untuk sementara warga dengan alat seadanya membersihkan lonsoran dan membuat saluran irigasi baru diatas material longsoran agar air tidak tersumbat,” ungkapnya.
Sementara itu Kasi Ekbang Desa Bojongmengger Eka Ramdan menjelaskan, pihaknya telah melaporkan kejadian longsor tersebut ke pihak BPBD Kabupaten Ciamis.


Kolam Warga Tertimbun Tanah Akibat Tebing Longsor di Ciamis

Baca Selengkapnya →

Here This Streaming NET TV
Check This Out ...
source : Net TV Chanel

Streaming NET TV

Baca Selengkapnya →

Copyright © F For Fauzie | Designed With By Blogger Templates
Scroll To Top